Power Steering, Peran Penting dalam Berkendara
Saat ini mengemudi dalam waktu lama tidak terlalu melelahkan karena adanya power steering. Merupakan sistem yang disematkan di bagian kemudi sehingga memudahkan pengemudi dalam melakukan manuver saat berada di tikungan.
Sebab, gaya berkendara Anda bisa disesuaikan dengan sistem kemudi ini. Walau istilah ini sering terdengar, namun belum banyak yang memahami apa saja fungsi dan cara kerja dari sistem kemudi modern ini. Berikut informasinya.
Memahami Fungsi dan Cara Kerja Power Steering
Sebelum membahas tentang fungsi, berikut ini gambaran tentang sistem kemudi pada mobil lama dan keluaran terbaru.
Kehadiran sistem kemudi yang modern sangat menguntungkan bagi pengendara. Bagaimana tidak, kini pengemudi tidak perlu lagi bersusah payah memutar kemudi saat akan bermanuver, walau dengan kecepatan rendah sekalipun.